Pada hari ini Jumat 29 Desember 2017 seluruh pegawai Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Buleleng baik PNS maupun Kontrak bersama-sama melaksanakan ngayah untuk persiapan piodalan yang tepat jatuhnya 01 januari 2018 dengan membersihkan ke seluruh kantor maupun perayangan guna persiapan akan dilaksanakannya upacara piodalan agar terlihat rapi dan bersih sebagai simbol pergantian tahun serta upacara agar memohon pebersihan perayangan yang nantinya akan segera di upakarain sesuai hari jatuh tempo piodalan pada seluruh perayangan Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Buleleng.
Dalam kesempatan ngayah ini bertujuan untuk kebersihan semua perayangan,pebersihan,persiapan agar terlaksanakanya piodalan tanpa hambatan berjalan dengan lancar serta dilindungi sehingga kita semua mendapatkan kelancaran didalam melaksanakan upacara piodalan yang merupakan suatu keharusan setiap 6 bulan maupun 1 tahun sekali karena perayangan Disnaker merupakan suatu perayangan yang dipercaya sebagai pelindung didalam menjalankan tugas ke Dinasan maupun masing-masing Pegawai agar selalu dilindungi.
Semua pembiayaan didalam piodalan menggunakan dana kedinasan karena merupakan kewajiban yang harus dijalankan karena merupakan suatu keharusan sebagai penjaga dan melindungi disetiap gerak maupun melaksanakan serta menjalankan tugas ke Dinasan agar sebagai Pemerintah dapat mensejahterakan rakyat sesuai program -program yang telah diterapkan sebagi aspirasi rakyat.