(0362) 22547
disnaker@bulelengkab.go.id
Dinas Tenaga Kerja

Perjalanan Dinas Ke Kantor Kementerian Tenaga Kerja

Admin disnaker | 21 Oktober 2015 | 749 kali

Dalam rangka membawa Proposal bantuan peralatan dan koordinasi/konsultasi masalah bantuan motor temple ke Bina Kelembagaan dan Bidang Pengembangan kemitraan dan Pendanaan Kementerian Tenaga Kerja RI.Perjalanan Dinas ke Luar Daerah ini selama 3 (tiga) hari dari Tanggal 15 s/d 17 Oktober 2015.Pada Tanggal 15 Oktober 2015 langsung ke Kantor Kementerian Tenaga Kerja Pusat di Bidang Kelembagaan koordinasi masalah proposal bantuan motor temple yang akan diserahkan ke Kabupaten Buleleng pada bulan Desember 2015 dengan bapak Pane selaku Sekretaris Panitia dan Bapak Fitrop selaku Anggota Panitia dan lanjut Konsultasi masalah pelatihan serta bantuan peralatannya dengan Ka.Subdit Pembangunan Penyelenggaraan dan Evaluasi Pelatihan Kerja (Dra. Endang Sri Hastuti,M.Si)

Untuk selanjutnya pada Tanggal 16 Oktober 2015 Konsultasi masalah anggaran dana Dekosentrasi untuk tahun anggaran 2016 dengan Ka.Subdit Pengembangan Kemitraan dan Pendaanaan Bapak Syamsi Hari,SE.MM Disarankan oleh pusat untuk mendapatkan dana Dekosentrasi harus mengajukan Proposal Pelatihan sebanyak mungkin sesuai dengan kegiatan dan peralatan yang diinginkan oleh masyarakat setempat dengan catatan belum terkaper di APBD Kabupaten yang penyerapan aspirasinya sudah melalui Musrenbang Kabupaten.

Dalam kesempatan itu yang melaksanakan perjalanan Dinas yaitu Ni Putu Darmi,S.Sos (Sekretaris),Nyoman Suarjana.SPd (Kabid Pelatihan Produktivitas Tenaga Kerja),Desak Gawati,SH (Kasi Pemagangan dan Sertifikasi)dan Putu Wenten Bagiada,S.Sos (Kasi Pelatihan).Konsultasi ini bertujuan supaya dapat berkordinasi langsung dengan pejabat yang membidangi serta mohon bantuan peralatan dan pelatihan disamping juga untuk mengetahui program-program yang akan dilaksanakan oleh pusat pada tahun berikutnya.