(0362) 22547
disnaker@bulelengkab.go.id
Dinas Tenaga Kerja

Sosialisasi Website KUR BALI dan Edukasi keuangan Dalam rangka percepatan Akselerasi keuangan dan mengoptimalkan penyaluran KUR di Kabupaten Buleleng.

Admin disnaker | 09 Desember 2019 | 236 kali

 

 

Dalam rangka percepatan akselerasi keuangan dan mengoptimalkan penyaluran KUR di Kabupaten Buleleng. Kepala Bidang pelatihan dan produktivitas Ketut Merta S,Sos hadir mewakili kepala Dinas Tenaga  kerja kabupaten Buleleng untuk mengikuti sosialisasi dari OJK ( Otoritas Jasa Keuangan ) Senin 9 Desember 2019 Bertempat di Desa Kerobokan dengan Peserta undangan dari KWT.Gapoktan dan UMKM wilayah kecamatan  Tejakula, Kubutambahan, Sawan, Sukasada dan Buleleng, sosialisasi tersebut di buka oleh kabag Ekbang ibu Desak Rupadi yang kemudian dilanjutkan dengan sosialisasi dari OJK bpk.Gusti Bgs.Adi Wijaya.tugas pokok OJK diantaranya mengatur dan mengawasi keuangan.dalam sosialisasi tersebut juga disampaikan kepada warga masyarakan yang berkeinginan mempergunakan dana KUR untuk usaha silahkan membuka portal www.KURBALI.com disana jelas apa yang menjadi syarat-syarat yang harus di penuhi. Untuk di ketahui bunga KUR adalah sebesar 17 % tapi dengan adanya subsidi dari pemerintah sebesar 11 % sehingga nasabah hanya akan membayar bunga KUR sebesar  6 %.saja.