Kepala Dinas Tenaga kerja kabupaten Buleleng Ni Made Dwi Priyanti Putri K ,SE secara resmi menutup Kegiatan Penarikan Pekerja Anak dalam rangka mendukung Program Keluarga Harapan di Kabupaten Buleleng( PPA-PKH) Tahun 2019 ,hadir dalam Acara tersebut tamu undangan dari pemerhati anak kabupaten Buleleng , perwakilan SKPD terkait, Duta Anak kabupaten Buleleng ,orang tua serta tTim pendamping anak( PPA-PKH) , acara berlangsung di Hotel Lila Cita Desa Anturan Kecamatan Buleleng 26/05/2019.
Kegiatan Penarikan Pekerja Anak dalam rangka mendukung Program Keluarga Harapan di Kabupaten Buleleng (PPA-PKH), merupakan kegitan yang telah dilaksanakan sebanyak 7 kali dan tahun ini adalah ke-8 kalinya kegiatan ini kembali kita laksanakan. Permasalahan Pekerja anak dan putus sekolah di Kabupaten Buleleng tidak dapat terlepas dari permasalahan kemiskinan yang terjadi di Kabupaten Buleleng. Berbagai upaya dan cara telah ditempuh oleh Pemerintah Kabupaten Buleleng melalui Dinas Tenaga Kerja kabupaten Buleleng sebagai Upaya dalam pengentasan kemiskinan, yang salah satunya adalah melalui pelaksanaan program PPA-PKH. Dari data yang diperoleh jumlah pekerja anak di Kabupaten Buleleng mencapai kurang lebih 300 anak dan telah dilaksanakan penarikan pekerja anak dalam kegiatan yang sama yaitu PPA - PKH Tahun 2018 sebanyak 60 anak dan masih menyisakan sekitar 261 anak yang wajib di tuntaskan. Pada Tahun ini dalam Kegiatan ini dapat menarik 60 anak dari 261 data anak dengan menggunakan anggaran pendapatan dan belanja daerah kabupaten buleleng tahun 2019
Adapun tujuan dari pelaksanaan kegiatan tersebut, sebagai upaya didalam pengentasan kemiskinan di Kabupaten Buleleng dan sebagai upaya pengurangan pekerja anak dikabupaten Buleleng untuk mencapai Buleleng Kota Layak Anak.
Dalam sambutanya kepala Dinas Tenaga kerja kabupaten Buleleng menyampaikan bahwa Melalui pelaksanaan kegiatan Penarikan Pekerja Anak diharapkan dapat mengurangi pekerja anak di Kabupaten Buleleng dan dapat mengembalikan anak ke Dunia Pendidikan sebagai bekal di kemudian hari untuk Tunas Bangsa ke depannya.
Adapun waktu Pelaksanaan Kegiatan tersebut dilaksanakan dari Bulan Januari diawali dengan Rekrutmen Pendamping Kegiatan PPA-PKH dan dilanjutkan dengan kegiatan home visit data anak penerima manfaat dan melakukan validasi data anak penerima manfaat dari Rumah Tangga Sangat Miskin. Setelah melakukan Validasi data anak melalui kegiatan home visit dilakukan rapat persiapan Tim Teknis yang dilaksanakan di Bulan April k sebagai awal persiapan anak penerima manfaat di karangtina atau di shelterkan. Pelaksanaan Sheltering anak dilaksanakan dari akhirl april dan berkhir 26/052019 yang diakhiri dengan kegiatan perpisahan bagi anak. Setelah kegiatan tersebut anak akan dikembalikan ke dunia pendidikan berdasarkan data Rekapitulasi Data Anak berdasarkan usia sekolah dan waktu putus sekolah. Yang dimana pada waktu pelaksanaan ini diperlukan peran dari masing - masing Tim Teknis Terkait seperti Dinas Pendidikan dan Dinas Sosial dan Tenaga Kerja Kabupaten Buleleng untuk dapat membantu didalam proses pengembalian anak ke sekolah.Sehingga hasil akhir yang diperoleh adalah data anak yang telah dikembalikan ke dunia pendidikan atau dunia ketrampilan.