Kepala Bidang Pelatihan dan Produktivitas I Ketut Merta,S.Sos dalam hal ini mewakili Kepala Dinas Tenaga Kerja Ni Made Dwi Priyanti Putri,SE yang didampingi Kepala UPTD BLK Kabupaten Buleleng Made Swaspada,S.Pd,Para Kepala Bidang Pentanakertrans I Nyoman Susila,S.Sos,Kepala Bidang HI Gede Santika,SH,Pejabat fungsional beserta seluruh staf UPTD BLK Kabupaten Buleleng dalam rangka acara penutupan pelatihan berbasis kompetensi Angkatan IV bertempat di UPTD BLK Kabupaten Buleleng pada Hari Jumat,28 SEptember 2018
Pada acara penutupan berbasis kompetensi Angkatan IV ini menutup program pelatihan diantaranya Operator Basic Office,Instalasi Penerangan,Pengolahan hasil Pertanian/Perikanan dan SPA Theraphis yang merupakan peserta pelatihan yang sesuai dengan minat dan skiil yang di miliki,dalam kesempatan acara penutupan pelatihan tersebut Kabid Lattas selaku mewakili Kadis Naker mengatakan bahwa setelah mendapatkan sertifikat Pelatihan sesuai dengan kejuruan yang diikuti diharapakan mempergunakan dengan sebaik-baiknya serta dapat menjadi peluang kerja taupun tenaga kerja yang dapat bersaing didalam maupun luar negeri.