(0362) 22547
disnaker@bulelengkab.go.id
Dinas Tenaga Kerja

Dinas Tenaga Kerja kabupaten Buleleng turut serta dalam kegiataan Lomba Penjor hias dalam rangka semarak Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Singaraja ke-420

Admin disnaker | 26 Maret 2024 | 35 kali

Dinas Tenaga Kerja kabupaten Buleleng turut serta dalam kegiataan Lomba Penjor hias dalam rangka semarak Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Singaraja ke-420 yang digelar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buleleng. dengan ketentuan Penjor hias harus berbahan alami tanpa plastik, sterofom, dan kain hasil buatan dari para peserta lomba Penjor di Lapangan Bhuana Patra, Selasa (26/3). kegiatan ini sebagai upaya untuk melestarikan seni dan budaya sesuai kearifan lokal serta mengembangkan kreatifitas berkesenian khususnya untuk Penjor Hias di Lingkup Pemerintah Kabupaten Buleleng sekaligus masyarakat pada khususnya. Mekanisme penilaiannya berupa jumlah tim terdiri dari 5 orang dengan bambu penjor bertinggi 7 meter diatas tanah, hiasan penjor menggunakan bahan janur, ental, slepan, dan bambu. Selain itu, pembungkus bambu tidak diperbolehkan memakai kain dan hanya memakai bahan alami, tidak diperbolehkan menggunakan sterofom, plastik maupun pita serta tanpa sanggah.