Guna tertibnya keberadaan LPK di Kabupaten Buleleng maka pada hari ini Rabu, 12-7-2023. Kepala Bidang Pelatihan & Prduktivitas I. Made Sadipa, SH dan Instruktur ahli muda Ni Luh Adiariati, SE beserta staf melaksanakan pembinaan dan monitoring ke LPK OTC di Lovina-Kalibubuk.Pembinaan dilaksanakan karena LPK OTC memiliki ijin yang alamatnya tidak sesuai dengan tempat operasionalnya dimana ijinnya tercantum alamat di Desa Pemaron.LPK OTC sedang aktif melaksanakan pelatihan tahun ajaran 2023-2024 dengan jumlah 135 siswa.
Hasil pembinaan bahwa dihimbau kepada LPK OTC untuk segera mengurus ijin perubahan alamat agar sesuai dengan tempat operasionalnya.Kemudian dilanjutkan dengan kunjungan/konsultasi produktivitas ke UMKM Ayu Windy tenun ikat yang beralamat di JL. Bekisar No. 1 Singaraja.Usaha ini berjalan lancar dan perkembangan cukup bagus karena sudah bisa mengirim produknya untuk go international.