(0362) 22547
disnaker@bulelengkab.go.id
Dinas Tenaga Kerja

Disnaker menghadiri undangan dLPKS Smart International Hotel & Cruise Line Training Center ,Graduation ke II Tahun 2024.

Admin disnaker | 12 Oktober 2024 | 19 kali

Jumat (11/10/2024), Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Buleleng, yang diwakili oleh Fungsional Bidang Pelatihan dan Produktivitas Tenaga Kerja Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Buleleng, didampingi oleh Staf dan Tim Divisi Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Buleleng, menghadiri undangan dari LPKS Smart International Hotel & Cruise Line Training Center pada acara Graduation ke II Tahun 2024, yang bertempat di Hotel Bali Taman. Tahun ini, LPKS Smart International mewisuda sebanyak 36 orang yang semuanya berpredikat/ lulus dengan hasil Kompeten.  Dalam sambutannya, Fungsional Bidang LATTAS Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Buleleng menyampaikan apresiasi kepada Smart International dan para wisudawan agar semakin sukses, selain itu di sebutkan juga pengangguran merupakan salah satu persoalan serius bangsa yang terus menerus menjadi perhatian Pemerintah.

Upaya penanggulangan pengangguran menjadi penting, karena bila tidak ditangani dengan sinergis dan komprehensif, maka akan menimbulkan masalah kerawanan sosial, seperti kemiskinan dan kriminalitas. Oleh karena itu keberadaan Lembaga Pelatihan Kerja harus terus meningkatkan kualitas pelatihan, membenahi kurikulum, akreditasi yang senantiasa menyesuaikan dengan pangsa pasar industri. Dalam pelaksanaan program pelatihan LPKS maka di harapkan Smart International selalu mengacu pada Kerangka Mutu Pelatihan Indonesia (KMPI) sehingga para lulusan akan memiliki daya saing agar mampu mengisi peluang kerja yang ada di Dalam Negeri maupun di Luar Negeri atau berusaha mandiri dan dapat menciptakan kesempatan kerja bagi masyarakat.Dan untuk para wisudawan/i yang mengalami kendala dalam bekerja di luar negeri bisa langsung datang ke Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Bueleleng. Di penghujung acara Fungsional Bidang LATTAS mengucapkan selamat kepada wisudawan/ i agar selalu sukses untuk kedepannya dan kepada para lulusan juga agar tetap jaga nama baik almamater dan mampu mengisi peluang kerja yang ada di dunia usaha dan dunia Industri atau membuka usaha mandiri sesuai dengan bidang keterampilan yang dimiliki.