Rabu, 31 Desember 2025, Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Buleleng, Putu Arimbawa, SE, M.Si, didampingi Sekretaris Dinas serta para Kepala Bidang, secara resmi melepas Kepala Bidang Pelatihan dan Produktivitas Tenaga Kerja, Made Sadipa, SH, yang telah memasuki masa purna tugas. Kegiatan pelepasan tersebut berlangsung di lingkungan Kantor Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Buleleng dan dihadiri oleh seluruh staf Disnaker.
Dalam suasana penuh kekeluargaan, kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk penghormatan dan ungkapan rasa terima kasih atas pengabdian, dedikasi, serta kontribusi yang telah diberikan Made Sadipa, SH selama menjalankan tugas dan tanggung jawabnya di Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Buleleng.
Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Buleleng, Putu Arimbawa, SE, M.Si, menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas loyalitas dan kinerja Made Sadipa, SH yang telah banyak berperan dalam pengembangan pelatihan serta peningkatan produktivitas tenaga kerja di Kabupaten Buleleng. Ia berharap segala dedikasi yang telah diberikan dapat menjadi inspirasi bagi seluruh jajaran pegawai Disnaker.
Sebagai simbol penghargaan dan kenang-kenangan, pada kesempatan tersebut diserahkan kado cenderamata kepada Made Sadipa, SH. Acara ditutup dengan doa dan foto bersama seluruh pegawai sebagai wujud kebersamaan dan rasa hormat atas pengabdian yang telah diberikan selama masa tugas.