Dalam rangka menyongsong Bulan keselamatan dan kesehatan kerja K3 Nasional Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Buleleng Ni Made Dwi Priyanti Putri K SE bersama dengan Kepala Bidang Hubungan Industrial (PLT.Sekretaris Disnaker) berkomitmen disetiap Tahun mengadakan kegiatan simulasi tekhnik pemadam kebakaran di Tahun 2018 ini kita adakan di Kecamatan Gerokgak Desa Pemuteran yang dihadiri Bapak Asisten III Geria Astika,Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Buleleng beserta anggota,Ketua APINDO Kabupaten Buleleng,Ketua SPSI Kabupaten Buleleng,Camat Gerokgak,BPJS Keselamatan Kerja,Kepala Bidang Pentaluas Disnaker,Kepala Lattas Disnaker beserta para Manager Perusahaan,Instruktur Tehnik Pemadam dari Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Buleleng dan para peserta simulasi dari berbagai Perusahaan maupun para undangan yang terkait.
Adapun tujuan diselenggarakannya Bulan Keselamatan Kerja ini adalah dilatar belakangi begitu banyaknya dan maraknya kecelakaan kerja ditempat kerja sebagai akibat dari kurangnya pemahaman tentang tehnik pencegahan terjadinya kecelakaan untuk itu kami disetiap saat selalu melakukan sosialisasi dan simulasi di Kabupaten Buleleng yang merupakan juga penyelenggara satu-satunya kegiatan semacam ini di Bali,selain itu sebagai pencegah terjadinya kecelakaan kerja yang terjadi belakangan ini seperti kebakaran,runtuhnya konstruksi dan peledakan yang menjadi perhartian semua pihak maka dari itu melalui simulasi ini dapat diatasi melalaui pencegahan dini.
Sesuai dengan laporan Kepala Bidang HUbungan Industrial bahwa kegiatan ini sangat penting untuk dilaksanakan untuk menghindari kecelakaan kerja dimana dalam suatu perusahaan terkadang tidak memperhatikan keselamatan kerja maka dari itu melalui simulasi ini dapat bermanfaat untuk mencegah kecelakaan yang tiba-tiba terjadi seperti yang telah dipraktekan langsung oleh Bagian kepengawasan tenaja kerja dan dari pemadam kebakaran tata cara antisipasi menghadapi apabila terjadi kebakaran di tempat kerja maupun di rumah,selain itu juga dalam kesempatan ini asisten III juga mengemukakan melalui sambutan Menteri Tenaga Kerja Republik Indonesia bahwa peringkat Hari K3 Tahun 2018 ini merupakan Tahunkeempat bagi bangsa Indonesia yang secara terus menerus berjuang,berperan aktif dan bekerja secara kolektif dalam mewujudkan "Kemandirian Masyarakat Indonesia Berbudaya K3 Tahun 2020" sedangkan tema pokok Bulan K3 Tahun 2018 adalah "Melalui Budaya Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) kita bentuk Bangsa yang berkarakter"